California -Badan Antariksa Amerika Serikat NASA akan membeberkan temuan pesawat ulang-alik Kepler yang diterbangkan sejak Maret tahun lalu untuk mencari planet seperti Bumi. Menurut satu pejabat NASA, pesawat itu berhasil menemukan "sebuah sistem planet yang menarik."
Seperti dilansir Space.com, Rabu (25/8), pengumuman akan dilansir besok oleh ilmuwan senior NASA dan peneliti di Misi Kepler dari Pusat Riset Ames di Moffet Field, California, Amerika Serikat.
Juni lalu, peneliti Kepler menyebutkan pesawat Rp 5,4 triliun itu berhasil menjaring 700-an kandidat planet yang mirip-mirip Bumi. Observasinya bukan mendatangi planet satu-per-satu, tapi melalui perubahan cahaya pada bintang-bintang. Perubahan cahaya mengindikasikan adanya planet yang melintas di depan bintang itu. Saat ini Kepler sedang mengamati Milky Way, gugusan yang terdiri dari 156 ribu bintang.
sumber: TEMPO Interaktif
Seperti dilansir Space.com, Rabu (25/8), pengumuman akan dilansir besok oleh ilmuwan senior NASA dan peneliti di Misi Kepler dari Pusat Riset Ames di Moffet Field, California, Amerika Serikat.
Juni lalu, peneliti Kepler menyebutkan pesawat Rp 5,4 triliun itu berhasil menjaring 700-an kandidat planet yang mirip-mirip Bumi. Observasinya bukan mendatangi planet satu-per-satu, tapi melalui perubahan cahaya pada bintang-bintang. Perubahan cahaya mengindikasikan adanya planet yang melintas di depan bintang itu. Saat ini Kepler sedang mengamati Milky Way, gugusan yang terdiri dari 156 ribu bintang.
sumber: TEMPO Interaktif